Jumat, 10 September 2010

A Short Note

Kesadaran itu datang, diiringi alunan musik klasik yang menyayat dan suara dentingan harpa yang menyadarkan. Saya di sini, di waktu sekarang, dengan kewajiban dan tugas yang harus diselesaikan. Dentuman drum sekejap mengingatkan saya akan tujuan dan impian, yang baru setengah menjadi kenyataan. Saya harus segera keluar dari ruangan hampa ini. Tolong, bangunkan saya dari tidur panjang tanpa mimpi yang berarti ini.

"Non, bangun!" Terdengar suara si Mbak yang biasa membangunkan saya. Ah, sayangnya si Mbak sudah pulang kampung minggu kemarin.

Devina mengucapkan: Selamat Hari Raya Idul Fitri 1 Syawal 1431, mohon maaf lahir batin :)

(ilustrasi menyusul)

1 komentar:

  1. Hey, jangan menyerah, terus berjuang! Hahaha. Komentar yang ditujukan untuk diri-sendiri dan teman2 yang sedang butuh 'semangat', mungkin jenuh dan lelah dengan keadaannya sekarang? :p

    BalasHapus

Label

cerminan (23) daily (11) filosofi (1) fotografi (3) fragrance (3) jalan (5) khayal (10) musik (2) pandangan (4) photography (2) real (15) renungan (7) rumah sakit (6) santai (3) tuan puteri (2) waktu (6) weekend (6)